Jakarta, CNBC Indonesia – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan stabilitas sektor jasa keuangan terjaga dengan kinerja intermediasi yang kontributif didukung kecukupan likuiditas dan tingkat permodalan yang kuat.

Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar mengatakan bahwa saat ini kondisi pasar keuangan global terbilang kondusif. “Secara umum lebih baik daripada ekspektasi semula,” katanya dalam konferensi pers hasil Rapat Dewan Komisioner Bulanan Maret 2024, Selasa (2/4/2024).

Akan tetapi dia menilai perkembangan geopolitik global masih perlu dicermati. Selain itu juga, kata Mahendra, potensi dampak perekonomian global di Amerika Serikat terlihat solid dan di atas ekspektasi.

“Namun inflasi masih cendurung sticky atau belum berubah dibanding sebelumnya,” katanya. 

Mahendra melanjutkan dari dalam negeri, likuiditas diperkirakan akan lebih baik seiring dengan rencana The Fed menurunkan tingkat suku bunga. Kebijakan itu juga kemungkinan akan diikuti oleh ECB dan Bank of England.

“Ini langkah normalisasi juga dilakukan Bank of Japan yang meninggalkan era suku bunga negatif dan naikan suku bunga sebesar 10 bps. Pertama kali dalam 8 tahun terakhir,” katanya.

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


Potret Aktifitas Kontak 157 OJK saat Layani Pengaduan


(mkh/mkh)




Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *