Jakarta, CNBC Indonesia – PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) mengumumkan rencana pembayaran dividen sebesar Rp 972 miliar. Adapun Recording date dividen ADMF akan dimulai pada 17 April 2024.

Melalui keterbukaan informasi BEI yang dikutip Selasa, (2/4/2024), pengumuman pembayaran dividen ini telah disetujui dalam rapat umum pemegang saham tahunan yang berlangsung pada 27 Maret 2024.

Sebelumnya, Manajemen memutuskan untuk membagikan dividen 50% dari laba bersih tahun 2023. Diketahui, Laba ADMF meningkat sebesar 21,12% dari tahun sebelumnya didorong oleh peningkatan kinerja top line.

ADMF mencatatkan total pendapatan sebesar Rp 9,5 triliun, yang naik 14% secara tahunan pada periode yang berakhir Desember 2023.

Berikut jadwal pembayaran dividen Adira Finance:

– Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 5 April 2024
– Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 16 April 2024
– Cum dividen di pasar tunai: 17 April 2024
– Ex dividen di pasar tunai: 18 April 2024
– Recording date: 17 April 2024
– Pembayaran dividen: 2 Mei 2024

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


Laba Adira Finance Rp 1,6 T Sepanjang 2023, Naik 21,12%


(ayh/ayh)




Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *